Anita Fujia's
Kamis, 22 Mei 2014
Merawat rambut agar tetap sehat secara alami
1.Membersihkan rambut
Agar kebersihan rambut dan kulit kepala terjaga, usahakan minimal membersihkan rambut anak dua hari sekali. Sebaiknya, aktivitas mencuci rambut bagi anak tidak terlalu lama. Satu atau dua menit pun cukup. Setelah itu, dibilas hingga bersih. Kebersihan rambut bisa membantu lancarnya sirkulasi darah pada kulit kepala. Rambut yang bersih juga membantu mengurangi stres dan membantu jaringan metabolisme agar tetap tumbuh dan berkembang secara normal.
2.Menggunakan Sampo Yang Sesuai
Disarankan membeli sampo berkualitas baik yang mampu menghilangkan minyak, sisik kepala, dan membuat rambut si kecil jadi lebih lemas, gampang disisir, serta tidak mudah kusut. Ada banyak sampo pilihan buat anak.
3Menggunakan Sisir Yang Tepat
Gunakan sisir yang bergigi renggang atau sikat rambut yang tidak tajam. Sisiri rambut anak secara lembut. Bila tidak, salah-salah cara rambut si kecil malah rusak dan rontok. Jadikan acara menyisiri rambut ini sebagai ajang untuk menunjukkan kasih sayang dan menjalin kedekatan.
Kesehatan rambut erat kaitannya dengan pemilihan sisir yang tepat. Sisir yang kurang baik akan mudah menyebabkan rambut rusak atau rontok. Hindari membeli sisir berbahan nilon karena berisiko menyebabkan rambut mudah patah. Meskipun terlihat gaya, sisir berbahan metal juga dapat merusak rambut. Jangan lupa, bersihkan sikat dari sisa rambut yang tersangkut. Cuci dengan air hangat hingga bersih. Untuk bayi, gunakan selalu sisir bayi yang lembut.
4. Gunting Rambut
Guntinglah rambut secara teratur. Selain untuk menjaga penampilan, rambut yang pendek juga memudahkan orangtua menjaga kebersihan rambut. Memotong rambut juga berguna agar ujung-ujung rambut tetap sehat, tidak bercabang, mudah patah, atau kering.
5. Ikat Rambut Saat Berolahraga Olahraga sangat baik untuk kesehatan. Namun, aktivitas itu juga berpotensi merusak rambut. Jika rambut anak panjang, ikatlah dan jepit ke atas. Pastikan rambut itu tidak menghalangi gerakan dan pandangan anak. Penggunaan ikat kepala atau bando juga bisa menjadi solusi. Selain tampil lebih gaya, rambut anak pun lebih terjaga. Bila menggunakan penutup kepala atau bandana, pilihlah yang cepat menyerap keringat sehingga tidak menumpuk di kulit kepala. Ingat, endapan keringat yang mengering dapat merusak akar rambut.
7. Jauhi Sinar Matahari
Terik matahari dapat merusak rambut. Itulah mengapa, saat bepergian di tengah terik matahari, usahakan memakai topi atau payung. Usahakan rambut terlindungi dari sinar matahari.
Selain itu anda dapat merawat rambut sendiri dirumah tanpa harus kesalon
Lidah Buaya, tanaman ini mengandung banyak manfaat untuk rambut, selain bisa menghitamkan warna rambut, juga bisa mengkilangkan ketombe pada rambut. Cara penggunaannya, ambil daging lidah buaya nya saja, pisahkan dengan kulitnya, setelah membasahi rambut dengan air hangat. Oleskan lidah buaya ke rambut di sertai pijatan-pijatan kecil dan diamkan selama kurang lebih 15 menit, selanjutnya bersihkan dengan air bersih hingga benar-benar bersih.
Madu dan minyak zaitun, kedua bahan ini sangat bermanfaat untuk rambut. Adapun cara yang di lakukan pertama keringkan rambut dengan handuk setelah keramas, kemudian oleskan minyak zaitun dam mau yang telah di campur jadi satu, mulai dari akar rambut hingga ujung rambut. Diamkan selama kurang lebih 20 menit kemudian keringkan. Lakukan secara rutin untuk menghasilkan rambut yang indah dan berkilau.
Telur ayam. Telur ayam yang di jadikan masker rambut dapat berkhasiat untuk membuat rambut lebat dan berkilau, caranya dengan mencampur satu butir telur dengan dagin lidah buaya secukupnya. Kemudian diamkan saja selama setengah jam. Setelahnya, baru bilas dengan air dingin dan bilas sekali lagi dengan air hangat.
kemiri. Bila anda ingin menyuburkan dan menyehatkan rambut, gunakan kemiri. Caranya, siapkan kemiri beberapa butir kemudian sangrailah tanpa minyak, tumbuklah hingga halus. Kemudian oleskan pada bagian rambut secara merata dari akar hingga ujung rambut, diamkan selama setengah jam.
Kamis, 14 November 2013
Manfaat Teknologi Informasi dan Komunikasi Tepat Guna
Daya saing suatu bangsa ditentukan oleh penguasaan pengetahuan dan teknologi informasi atau dikenal dengan knowledge based economy.
Perkembangan ekonomi dunia saat ini telah beralih menjadi milik
negara-negara penguasa informasi teknologi dan komunikasi, karena mereka
tidak hanya dapat menerima arus informasi tetapi juga mampu mengolahnya
sedemikian rupa untuk meningkatkan ekonomi bangsa. Demikian disampaikan
Basuki Yusuf Iskandar, Sekretaris Jenderal Kementerian Komunikasi dan
Informatika dalam acara pembukaan Diklat Dasar-dasar Komunikasi dan
Informatika di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pegawai Kementerian
Kominfo Jakarta, Senin (24/06).
Jika sebelumnya penguasa ekonomi dunia
adalah negara-negara pemilik sumber daya alam dan modal, maka saat ini
hanya dibutuhkan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi untuk
menjalankan ekonomi maju. Inilah keunggulan teknologi informasi dan
komunikasi yang memudahkan perkembangan jaringan dan kolaborasi lintas
negara, menunjang inovasi serta efisiensi transaksi ekonomi. Berkat
teknologi informasi pula, transformasi sosial dan ekonomi membawa
masyarakat kepada era baru peradaban dunia.
Lebih lanjut menurut Basuki, masyarakat
dunia saat ini menuntut penggunaan teknologi informasi dan komunikasi
yang dapat meningkatkan kemudahan bagi pengguna (accessibility), kemampuan daya beli masyarakat (affordability), kualitas fitur layanan (quality), keamanan dalam penggunaan (security) dan produktivitasnya dalam mendukung kemajuan di bidang ekonomi, sosial dan budaya.
Namun demikian, perkembangan teknologi
informasi tersebut juga memiliki berbagai dampak, salah satunya adalah
ketergantungan tinggi terhadap teknologi (acute technological dependency).
Hal tersebut yang dimanfaatkan oleh produsen teknologi untuk
mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Semakin tinggi ketergantungan
masyarakat maka semakin meningkat pula inovasi dan produksi teknologi
baru, siklus hidup teknologi yang semakin pendek, melebarnya gap teknologi, dan adanya technological lock-in atau penguncian teknologi oleh satu produsen.
Teknologi
maju memang memberikan berbagai kemudahan bagi pengguna, namun pada
dasarnya berbagai fitur tersebut semakin membuat pengguna malas dan
hanya berpikir praktis. Sebaliknya bagi produsen, keragaman fitur
teknologi canggih menunjukkan adanya kemajuan inovasi dan pencapaian
prestasi tertentu yang pada akhirnya menghasilkan keuntungan yang
semakin besar. Untuk itulah perlu ditingkatkan pengetahuan dan
kebijaksanaan masyarakat dalam menggunakan produk kemajuan teknologi
informasi dan komunikasi, terutama pemahaman pengguna akan dampak
negatif yang mungkin ditimbulkan.
Dalam hal ini Kementerian Kominfo telah
melaksanakan program-program unggulan yang tidak hanya bertujuan untuk
memajukan persebaran teknologi informasi namun juga menyediakan konten
yang bermanfaat. Universal Service Obligation (USO) adalah contoh
program pengembangan infrastruktur jaringan komunikasi ke wilayah
Indonesia terpencil (Program Palapa Ring, Desa Pinter, Desa Berdering),
sedangkan untuk perlindungan pengguna maka diluncurkan program Internet
Sehat Aman (INSAN).
Langganan:
Postingan (Atom)